Saat menghadapi musim pancaroba, yaitu masa – masa peralihan dari musim kemarau ke musim hujan, banyak penyakit – penyakit tropis (demam, flu, batuk, dll) yang muncul. Daya tahan tubuh yang menurun juga ikut menjadikan tubuh rentan untuk menjadi sakit.
Salah satu gejala yang sering muncul adalah tenggorokan menjadi kering dan perih. Tips yang bisa dilakukan sebelum meminum obat adalah sebagai berikut :
Dapat dicoba saat tenggorokan mulai terasa menggelitik dan gatal. Salah satu jenis umbi ini memiliki efek perangsang imunitas serta kualitas antimicrobial dan antibacterial yang dapat memerangi virus dan bakteri. Karena itulah, bawang putih dipercaya dapat membantu tubuh untuk menyembuhkan infeksi yang menyebabkan tenggorokan perih. Masukkan satu atau dua siung bawang putih ke microwave selama 10 -15 menit untuk mengurangi kepekatan rasa, lalu menumbuknya dan mengkonsumsinya sekali sehari.
Dapat dicoba saat tenggorokan mulai saat sakit dan gatal. Air garam dapat menenangkan dan membunuh bakteri di tenggorokan. Juga dapat membantu meningkatkan aliran darah untuk membawa sel – sel pembasmi infeksi ke tenggorokan untuk mempercepat penyembukan. Caranya dengan mencampur satu sendok teh garam dengan ½ liter air hangat, lalu berkumurlah sekali sehari atau seperlunya.
3. Tanaman Herbal
Dapat dicoba ketika tenggorokan sakit sepanjang hari. Berbagai jenis tanaman herbal memang mengandung penguat imunitas. Ada pelega tenggorokan, bahkan marshmallow dapat membantu memproduksi selaput lendir di tenggorokan. Tanaman atau jamu ini dapat dijadikan tinktur yang merupakan cairan penyaring yang terdapat dibawah lidah. Cukup mudah untuk menemukannya, bisa dicari di apotek terdekat.
Selain beberapa tips diatas, pola makanan yang sehat harus dijaga dan dijalankan. Konsumsi makanan sehari – hari harus memiliki kandungan gizi yang tepat. Hindari terlalu banyak makanan gorengan dan banyak mengandung penyedap rasa.
0 comment:
Posting Komentar